Rabu, 22 Januari 2014

Kasih itu indah



KASIH ITU INDAH

Kasih membuat segalanya menjadi indah

dari temen http://forum.kompas.com/images/smilies/smile.png
apakah ada indah tanpa kasih? Tanpa kasih akankah ada indah? Kalimat itu membuat saya tersenyum dan berpikir..pertanyaan ituada di benak saya seharian. Sampai akhirnya saya memikirkan bahwa indah adalah kasih dan kasih adalah indah.
Akankah kasih palsu dan indah palsu? Andaikan ada cap yang menempel di kasih dan indah asli pasti capnya made in heaven, karena kasih dan indah asli hanya berasal dari surga. Kasih dan indah manusia pasti suatu saat akan pudar, tetapi kasih surga tak akan pudar.
Sayangnya kasih dan indah palsu promosinya gencar sekali. Kalau kita melihat di televisi betapa sering promosi kasih palsu. Saat seorang lelaki mencium tunangannya dengan penuh kasih karena kulitnya menjadi lebih putih, saat seorang suami memuji istrinya karena masakannya enak. Kasih seakan menjadi bersyarat.. dapat ditemukan di produk-produk yang dapat dibeli dengan uang.
Kasih memang tampil beda, saat yang lain menjadi mahal karena asli, namun kasih yang asli itu gratis, muncul dari hati yang tulus. Kasih juga yang mebuat saya tetap hidup, iya..kasih yang asli..kasih yang diberikan secara cuma-cuma oleh sang pencipta, yaitu nafas kehidupan. Dan bukan cuma itu, ditaruhnya sekeping kasih dalam hati kita sehingga kita bisa membagikannya kepada semua, dan menjadikan dunia ini lebih indah….sebentar lagi bulan February..selamat menjelang hari kasih sayang..selamat hari yang indah…
http://forum.kompas.com/images/smilies/biggrin.pnghttp://forum.kompas.com/images/smilies/wink.png


http://forum.kompas.com/love-talk/13818-kasih-membuat-segalanya-menjadi-indah.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar